Perkuat Kebersamaan, Pelindo Group Wilayah Medan Gelar Perayaan Natal 2024

- Editor

Sabtu, 14 Desember 2024 - 04:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bidik.co.id

Medan, 13 Desember 2024 – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Group Wilayah Medan dan Sekitarnya mengadakan perayaan Natal 2024 di Hotel Grand Mercure, Medan pada 13 Desember 2024. Acara ini menjadi momentum untuk mempererat kebersamaan dan semangat kasih Natal di antara seluruh keluarga besar pegawai dan pensiunan Pelindo Group Wilayah Medan sekitarnya.

Perayaan Natal yang mengangkat tema “Marilah sekarang Kita Pergi ke Bethlehem” (Lukas 2:15) ini turut dihadiri oleh Executive Director 1 Regional 1 Pelindo, Ichwal Fauzi Harahap, Direktur SDM PT Pelindo Multi Terminal, Edi Priyanto, Direktur PT Prima Husada Cipta Medan, diwakili dr. Syafril Armansyah serta perwakilan entitas Pelindo Group Wilayah Medan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Executive Director 1 Regional 1 Pelindo, Ichwal Fauzi Harahap, dalam sambutannya mengatakan, bahwa Natal adalah momen untuk mempererat tali persaudaraan, baik di lingkungan kerja maupun di masyarakat. “Kami berharap semangat damai dan kasih Natal dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi pertumbuhan kinerja Perusahaan. Pelindo terus melakukan restrukturisasi dan transformasi dalam meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan kepelabuhan di Indonesia,” ujar Ichwal Fauzi Harahap.

Acara ini juga menjadi ajang berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar. “Dalam rangkaian Perayaan Natal ini, Pelindo Group Wilayah Medan telah memberikan bantuan sosial dan donasi kepada beberapa panti asuhan dan masyarakat sekitar wilayah kerjanya, seperti kepada Yayasan Generasi Bintang Terang, penderita kanker di Rumah Singgah Kanker daerah RS Adam Malik, keluarga kurang mampu di daerah Sicanang Belawan, dan bantuan untuk anak-anak di Panti Asuhan Elshadai Martubung,” papar Bernas P.D Nababan, Ketua Panitia Natal Pelindo Group Wilayah Medan sekitarnya dalam sambutannya.

Baca Juga:  Semarak HUT RI Ke 80 Gerak Jalan Pelajar SMP SMA Dan Umum Di Kecamatan Modo Kabuoaten Lamongan

Dalam khotbahnya, Pdt. Tumpal Willi Rumapea, S.Th, MM menyampaikan kepada Insan Pelindo agar terus menjadi berkat dimanapun berada baik di tengah-tengah keluarga, pekerjaan, dan masyarakat. “Teruslah berkarya dan jadikan Tuhan sebagai pemimpin hidup kita,” paparnya.

Ketua Bahtera Kasih Pelindo Wilayah Medan, Nettywati Limbong menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Manajemen Pelindo. “Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada manajemen Pelindo atas dukungan yang diberikan sehingga perayaan Natal ini dapat terselenggara dengan baik,” ujar Netty.

Dengan semangat Natal, Pelindo berkomitmen untuk terus menjadi perusahaan yang tidak hanya unggul dalam pelayanan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat luas./Ilmi Maulida

Berita Terkait

“Prof Sutan Nasomal: Perang Dunia Ketiga Tak Terelakkan, Indonesia Harus Bersiap dari Sekarang”
King Naga Kecam Asda II Lebak: Pernyataan Dinilai Picu Kegaduhan, Pemerintah Diminta Introspeksi
Satgas Gulbencal Kodim 0106/Ateng Lanjutkan Pembersihan Pascanah Longsor dan Banjir Bandang di Pegasing
Koramil 03/Pegasing Laksanakan Pengawasan Pembersihan Jalan Akibat Longsor
PROF DR SUTAN NASOMAL SANGAT PRIHATIN DENGAN KASUS GANTUNG DIRI IBU RUMAH TANGGA MELIBATKAN ANAK “INI ADALAH KRISIS SOSIAL DESA GAGAL MELINDUNGI WARGANYA”
PROF SUTAN NASOMAL INDONESIA BOCOR NEGARA RUGI RIBUAN TRILYUN DARI PERTAMBANGAN DAN KERUSAKAN ALAM
Diduga Oknum wartawan intimidasi LSM CAPA saat jalankan Proposal disalah satu penimbun Solar
CENDIKIAWAN ANAK PAHLAWAN ( CAPA ) Membina Generasi Penerus Berkarakter Bela Negara
Berita ini 133 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 05:21 WIB

“Prof Sutan Nasomal: Perang Dunia Ketiga Tak Terelakkan, Indonesia Harus Bersiap dari Sekarang”

Jumat, 16 Januari 2026 - 06:09 WIB

King Naga Kecam Asda II Lebak: Pernyataan Dinilai Picu Kegaduhan, Pemerintah Diminta Introspeksi

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:22 WIB

Satgas Gulbencal Kodim 0106/Ateng Lanjutkan Pembersihan Pascanah Longsor dan Banjir Bandang di Pegasing

Senin, 12 Januari 2026 - 08:49 WIB

PROF DR SUTAN NASOMAL SANGAT PRIHATIN DENGAN KASUS GANTUNG DIRI IBU RUMAH TANGGA MELIBATKAN ANAK “INI ADALAH KRISIS SOSIAL DESA GAGAL MELINDUNGI WARGANYA”

Selasa, 16 Desember 2025 - 09:17 WIB

PROF SUTAN NASOMAL INDONESIA BOCOR NEGARA RUGI RIBUAN TRILYUN DARI PERTAMBANGAN DAN KERUSAKAN ALAM

Senin, 15 Desember 2025 - 08:23 WIB

Diduga Oknum wartawan intimidasi LSM CAPA saat jalankan Proposal disalah satu penimbun Solar

Minggu, 14 Desember 2025 - 15:10 WIB

CENDIKIAWAN ANAK PAHLAWAN ( CAPA ) Membina Generasi Penerus Berkarakter Bela Negara

Selasa, 2 Desember 2025 - 04:52 WIB

Keberatan dengan Tudingan Lakukan Vaksin Fiktip Hewan, DR.drh.Kasmawati Angkat Bicara

Berita Terbaru

MEDAN

Rapat Kordinasi Bulanan Digelar BPC Perkuat Silaturahmi

Sabtu, 17 Jan 2026 - 03:06 WIB