Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Grebek Sarang Narkoba di Pajak Klumpang, Empat Pelaku Diamankan

- Editor

Sabtu, 8 Maret 2025 - 05:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bidik.co.id

Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan kembali melakukan aksi tegas dalam pemberantasan narkoba dengan menggelar kegiatan Grebek Sarang Narkoba (GSN) di kawasan Pajak Klumpang, Kecamatan Hamparan Perak, Selasa (4/3).

Dari hasil penggerebekan, petugas berhasil mengamankan Safii Pane (31) yang diduga sebagai pengedar narkoba jenis sabu, serta tiga orang pengguna narkoba masing-masing Safii Manurung (42), Yudi (40), dan Puput Ade Putra (40).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., melalui Kasat Narkoba AKP Ismail Pane, SH., MH., pada Kamis (6/3) menjelaskan bahwa penggerebekan dilakukan berdasarkan laporan masyarakat terkait maraknya peredaran narkoba di lokasi tersebut.

“Kami menerima informasi bahwa lokasi ini sering digunakan sebagai tempat transaksi dan penyalahgunaan narkoba. Berdasarkan informasi itu, tim langsung melakukan penyelidikan dan penggerebekan,” ujar AKP Ismail Pane.

Baca Juga:  Truk Dibatasi Saat Lebaran, PMT Berikan Diskon Jasa Penumpukan Hingga 60% Belawan (26/3)

Dalam operasi ini, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 11 plastik klip kecil berisi sabu, 1 plastik klip kosong ukuran besar, 1 kotak rokok warna silver, dan uang tunai sebesar Rp. 100.000,-.

“Keempat pelaku beserta barang bukti telah kami amankan di Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. Kami akan terus melakukan tindakan tegas terhadap peredaran narkoba di wilayah hukum kami,” tegas AKP Ismail Pane.

Polres Pelabuhan Belawan mengimbau masyarakat agar tidak ragu melaporkan jika mengetahui adanya aktivitas peredaran narkoba di lingkungan mereka. Upaya ini merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam memberantas narkoba demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat./ilmimaulida

Berita Terkait

Pelindo Regional 1 Beraudiensi dengan BPN Medan Sinergi untuk Optimalisasi Pengelolaan Aset Tanah dan Layanan Pertanahan
Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat
Toolbox Meeting SPMT Group: “Safety Briefing, Langkah Awal dalam Operasi Pelabuhan yang Aman
Pelindo Regional 1 Melaksanakan Kegiatan Refreshment Pelayanan Kesehatan
Pelindo Regional 1 Hadiri Rapat Panitia Pelaksana Peringatan Hari Buruh Internasional Sumatera Utara Tahun 2025
Pelindo Multi Terminal Edukasi Transportasi Ramah Lingkungan ke Siswa SD
Halalbihalal PMT : Merajut Harmonisasi Menuju Keberkahan
BNCT Bukukan Kenaikan Volume Bongkar Muat 14% pada Triwulan I 2025, Pertahankan Stabilitas Operasi dan Keamanan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:55 WIB

Pelindo Regional 1 Beraudiensi dengan BPN Medan Sinergi untuk Optimalisasi Pengelolaan Aset Tanah dan Layanan Pertanahan

Senin, 28 April 2025 - 03:16 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat

Jumat, 25 April 2025 - 10:18 WIB

Toolbox Meeting SPMT Group: “Safety Briefing, Langkah Awal dalam Operasi Pelabuhan yang Aman

Kamis, 24 April 2025 - 11:01 WIB

Pelindo Regional 1 Melaksanakan Kegiatan Refreshment Pelayanan Kesehatan

Kamis, 24 April 2025 - 03:02 WIB

Pelindo Multi Terminal Edukasi Transportasi Ramah Lingkungan ke Siswa SD

Selasa, 22 April 2025 - 08:55 WIB

Halalbihalal PMT : Merajut Harmonisasi Menuju Keberkahan

Selasa, 22 April 2025 - 05:48 WIB

BNCT Bukukan Kenaikan Volume Bongkar Muat 14% pada Triwulan I 2025, Pertahankan Stabilitas Operasi dan Keamanan

Kamis, 17 April 2025 - 11:21 WIB

Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas

Berita Terbaru